Senin, 12 September 2011

Awalku suka sepakbola dan FC Barcelona

Dulu yang namanya sepakbola ga ada sama sekali dipikiranku untuk suka. Tapi kesukaanku pada sepakbola berawal dari Fifa World Cup 2010 South Africa. Karena tayangnya ga terlalu malam, jadi aku sering nonton. Aku pertama kali terpesona saat lihat Timnas Spanyol bermain. Walaupun sebelumnya Timnas yang lain juga aku tonton, tapi aku mulai jatuh hati sama sepakbola karena lihat permainan dari Timnas Spanyol. Apalagi saat lihat para pemainnya, aku suka banget sama David Villa. Dia itu ganteng, keren, terus teknik sepakbolanya juga bagus lagi. Selidik diselidik nih, ternyata David Villa Sanchez (Nama lengkapnya) bermain diklub FC Barcelona. Dari situ juga aku mulai suka sama FC Barcelona.

Ternyata di FC Barcelona tuh ada Lionel Messi, Andres Iniesta, Xavi Hernandez, dll. Karena di FC Barcelona ada David Villa, aku jadi suka sama semua pemain FC Barcelona. Setiap ada pertandingan mereka, aku pasti akan selalu ngusahain untuk nonton mereka. Semakin sering nonton mereka, ternyata permainan bola mereka tuh cuantik banget. Permainan mereka tuh enak untuk ditonton. Dan permainan bola mereka tuh sering disebut dengan 'Tiki Taka'. Aku seneng banget saat mereka memenangi Piala Liga Spanyol dan juga Liga Champions. Apalagi dimusim ini (2011/ 2012) klub mereka merekrut dua pemain anyar, yakni Cesc Fabregas dari Arsenal dan Alexis Sanchez dari Udinese. Bakal tambah kuat aja nih mereka!